SRILESTARIFARM.COM | Jenis-Jenis Domba – Domba dan Kambing memang sepintas sama. Namun, memiliki banyak perbedaan. Di banding domba, kambing lebih populer di Indonesia.
Dari sisi bulu jelas berbeda bentuk. Bulu domba umumnya tebal dan keriting. Sementara bulu kambing, tidak keriting.
Dari sisi tekstur daging dan kandungan vitaminnya, domba dan kambing juga memiliki perbedaan. Menurut penelitian Direktorat Gizi Departemen Kesehatan RI, daging domba memiliki nilai gizi yang lebih baik dari pada daging kambing per 100 Gramnya.
Masyarakat indonesia lebih mengenal kambing dari pada domba. Jarang sekali di pinggir jalan terdapat penjual sate domba. Biasanya yang lebih banyak bertebaran di pinggir jalan raya ialah penjual sate kambing.
Banyaknya penjual sate kambing, membuat permintaan daging kambing tinggi. Sehingga banyak masyarakat yang membudidayakan kambing, dibanding budidaya domba.
Meski budidaya domba tidak banyak seperti budidaya kambing, bagi yang mau budidaya domba tentu wajib tahu jenis-jenis domba yang banyak dibudidayakan oleh peternak dan punya potensi menguntungkan.
Berikut daftar jenis-jenis domba yang banyak dibudidayakan oleh peternak:
Domba Kibas
Domba kibas banyak dibudidayakan oleh peternak Indonesia. Domba yang juga dikenal dengan sebutan Domba Ekor Gemuk ini dibudidayakan peternak lintas Provinsi. Mulai dari Sulawesi, Jawa Timur, Madura, serta Nusa Tenggara Barat.
Banyak peternak membudidayakan Domba Kibas dengan pertimbangan mudahnya proses perawatan. Ditambah permintaan daging Kibas yang tinggi dari masyarakat sehingga sangat menjanjikan penghasilan.
Domba Gembel
Domba gembel merupakan domba yang penyebarannya paling banyak di Indonesia. Banyak peternak yang membudidayakan Domba Gembel, Sangat mudah dijumpai apalagi pas momen hari raya idul adha.
Peternak di Jawa banyak yang membudidayakan Domba Gembel. Jenis Domba Gembel sangat mudah berdaptasi dengan musim. Ditambah lagi dengan keunggulannya cepat beranak pinak setiap tahun.
Domba Garut
Domba Garut terkenal pula dengan sebutan domba Priangan. Banyak yang suka membudidayaakan domba garut karena penampilan fisik domba yang tinggi kekar serta tandung melingkar yang sangat khas. Saat dipamerkan, bikin peternaknya bangga.
Keuggulan domba garut juga terletak di kulitnya. Kulit domba Garut masuk kategori kulit berkualitas di dunia. Tak heran, kulit domba garut dijadikan sebagai bahan pembuatan jaket.
Domba Batur Banjarnegara
Domba Batur merupakan jenis domba lokal yang banyak tersebar di wilayah Batur Banjarnegara. Domba Batur bisa bertahan di lingkungan dengan udara dingin. Proses penggemukan domba batur lebih cepat. Sehingga sangat pas dan menguntungkan untuk proses penggemukan.
Potensi ekonomi peternakan domba di Indonesia memang tinggi. Bagi yang mau berternak dan mengembangbiakkan, jangan lupa penugi gizi domba dengan baik. Agar cepat besar dan mendapatkan keuntungan berlipat ganda.