SRILESTARIFARM.COM | Banyak sekali pakan alternatif buat domba. Pakan alternatif merupakan solusi atas permasalahan pakan  domba di Indonesia.  Pakan alternatif juga menjadi penunjang ketersediaan pakan hijau atau hijauan yang  tidak selalu tersedia. Musim kemarau tentu menjadi kabar buruk bagi peternak yang membutuhkan hijauan.

Oleh karena itu pakan alternatif atau pendukung adalah kunci untuk memenuhi kebutuhan pakan si domba.  Oleh karena itu, pakan alternatif sangat dibutuhkan.

Ada pakan alternatif brupa onggok, limbah pertanian yang  mempunyai kandungan protein dan karbohidrat. Ada Bungkil Inti Sawit  sebagai campuran pakan hijauan dapat  meningkatkan pertumbuhan  ternak domba.

Ada juga Bungkil Kedelai yang menyimpan protein dan energi dengan jumlah tinggi.  Ada pula Dedak Padi yang engandung  vitamin B. Nah Dedak padi ini sangat  disukai oleh si domba.

Satu lagi yang cocok untuk pakan alternatif domba ialah Azolla microphylla. Azolla merupakan tumbuhan paku-pakuan yang hidupnya mengapung di permukaan air.  Azolla sangat pas untuk pakan alternatif, karena memiliki kandungan protein yang cukup tinggi. Sebesar  28,12 % berat kering . Alhasil,  tanaman mengapung dengan kandungn protein tinggi  ini bisa dimanfaatkan untuk pakan ternak.

Bagi peternak yang berada di lokasi yang dekat dengan sungai, tentu tumbuhan Azolla mudah ditemukan. Berikut ciri-ciri tanaman Azolla dan beberap manfaatnya.

Pertama, Azolla  mempunyai ciri-ciri daun tebal berwarna hijau muda. Ketebalan daunnya sekitar 1-3 cm, dengan jumlah spora banyak.

Kedua, Azolla tumbuh mengapung banyak  di perairan yang tergenang terutama perairan yang berada di sekitar sawah. Permukaan daunnya  lunak dan mudah berkembang dengan cepat.

Ketiga, Azolla Bisa dibuat bahan untuk pakan ternak. Khusunya domba, kambing  & sapi. Azolla sangat cocok untuk pakan ternak karena memiliki kandungan gizi yang tinggi. Kandungan protein kasarnya berkisar 23-28%. %.

Keempat. Azolla cocok untuk dicampur dengan pakan lain.  Berdasarkan  penelitian, campuran azolla 15% ke dalam ransum berdampak pada turunnya biaya pakan. Berkat Azolla,peternak bisa menekan biaya pakan.

Kelima, Azolla bisa dipuat pakan dalam keadaan segar, kering, atau bahan untuk fermentasi.  Cocok digunakan untuk menggantikan pakan hijau si domba. Doma dan sapi menyukai azolla yang masih segar.[SLF]

Komentar Anda