SRILESTARIFARM.COM | Banyak peternak yang belum mengetahui bahwa penyakit-penyakit ini dapat menyerang kambing atau domba mereka. Penyakit-penyakit ini sangat mungkin dan mudah menyerang hewan ternak mereka. Mungkin nama penyakit ini kurang familiar, tetapi penyakit ini betul-betul ada.
Berbagai penyakit domba atau kambing yang ada di dalam daftar ini bukan berarti sulit untuk dicegah. hanya saja perlu kejelian dari para peternak agar bisa mencegah atau mengobati hewan ternaknya dari penyakit ini.
Inilah penyakit-penyakit domba dan kambing yang kurang familiar.
- Enterotoxemia
Enterotoxemia merupakan penyakit yang menyerang domba dan kambing dikarenakan terlalu banyak makan biji-bijian. Penyakit ini ini memicu bakteri pada rumen lebih banyak memproduksi asam. sehingga bukannya bermanfaat bagi tubuh domba atau kambing, tapi justru malah memproduksi racun.Yang perlu diperhatikan ketika penyakit ini datang adalah domba atau kambing yang demam hingga giginya bergemeretak, dan perutnya yang bengkak.
- Konstipasi
Konstipasi merupakan nama lain dari penyakit sembelit. Penyakit ini kurang familiar karena hanya dialami oleh kambing kecil atau kambing yang belum dewasa. Penyakit sembelit terjadi karena kotoran pertama kambing sulit keluar..Biasanya, konstipasi hanya terjadi pada kambing yang baru saja lahir. Gejalanya adalah akan ia terus mengembik sampai mereka
- Miasis
Penyakit ini adalah penyakit yang menyerang domba atau kambing yang memiliki luka terbuka. Di dalam luka tersebut terbentuk lubang yang berisi belatung. Miasis dapat timbul karena luka yang terbuka tidak segera diobati, lalu dihinggapi lalat yang kemudian meletakkan telur-telur merekaUntuk itu, jika domba atau kambing memiliki luka yang terbuka agar segera diobati.
- .Antraks
Diantara penyakit-penyakit tadi, Antraks adalah penyakit yang mungkin lebih familiar didengar oleh para peternak kambing atau domba. Antraks adalah penyakit yang disebabkan oleh virus. Sehingga antraks bisa menyebar dengan cepat dan membunuh kambing atau domba di peternakan.Antraks akan menyebabkan kambing atau domba menjadi demam, badan lemas, gangguan pernafasan, hingga gangguan pencernaan. Penyakit ini juga dapat menular ke manusia titik sehingga para peternak harus lebih berhati-hati ketika hewan ternaknya terdeteksi antraks.
- Pink eye
Nama lain dari pink eye adalah penyakit belekan. Walaupun terdengar remeh, penyakit ini dapat memperparah keadaan kambing atau domba peternak. Belekan disebabkan oleh infeksi bakteri yang biasanya ada pada mata hewan ternak.Penyebab dari penyakit ini adalah buruknya lingkungan kandang terutama pada pencahayaan atau ventilasi udara yang mendukung bakteri berkembang biak
Itulah lima penyakit yang mungkin tidak familiar, terutama untuk para peternak yang baru saja memulai usahanya di bidang ini. Untuk mengantisipasi berbagai penyakit tersebut, dibutuhkan kejelian dan keteraturan dalam manajemen peternakan.
Untuk itu, peternak harus menyadari jika ada hewan ternaknya yang sakit. sehingga penyakit bisa segera dicegah atau diobati dengan tepat. [SLF]