SRILESTARIFARM.COM | Sebelum melakukan ternak kambing alangkah baiknya kita membuat kandang kambing terlebih dahulu . Kondisi kandang yang baik dan sehat merupakan salah satu penunjang dalam keberhasilan usaha ternak kambing anda. Kandang kambing yang sehat haruslah mempunyai desan yang baik yang meliputi pencahayaan, pembuangan kotoran dan tempat menaruh pakan.

Selain itu kandang kambing yang baik adalah kandang kambing yang bersih dan kering sehingga kambing yang berada di dalamnya menjadi lebih sehat dan terhindar dari berbagai macam penyakit. Untuk membuat kandang kambing yang baik caranya tidaklah terlalu sulit, yang terpenting adalah ketelatenan dan keuletan. Namun jika anda merasa kesusahan dalam membuat kandang anda dapat membayar tukang yang ahli dibidangnya.

Bahan dan Material Untuk Membuat Kandang Kambing

Berikut ini beberapa bahan atau material yang dibutuhkan dalam membuat kandang kambing:

  • Kayu
  • Bambu
  • Kawat Anyaman
  • Asbes
  • Genteng
  • Pipa
  • Papan
  • Triplek
  • dll

Bahan atau material di atas tidak mutlak, kebutuhan bahan dasar untuk membuat kandang kambing tentunya dapat disesuaikan dengan jenis kandang yang akan anda buat.


Bagaimana Kriteria Kandang Kambing yang Sehat

Kandang kambing yang sehat haruslah terjaga kesehatannya agar ternak kambing dapat nyaman tinggal dan tidak terganggu karena kondisi kotor. Berikut beberapa kriteria kandang kambing yang ideal dan sehat: Mampu menampung Jumlah kambing yang ada, idealnya 1 ekor kambing menampati 1,5 meter x 1,5 meter. Kandang terbuat dari bahan yang kuat, dan memiliki atap yang menahan bocor dan panas. Desain kandang kambing memudahkan dalam melakukan pembersihan kotoran Desain kandang membuat kotoran kambing mudah jatuh sehingga tidak membuat kotor lantai Sirkulasi udara dan cahaya matahari mampu masuk ke kandang Kandang kambing mampu melindungi kambing dari ancaman hewan buas. Melihat beberapa kriteria di atas tentunya sudah bisa ditentukan bagaimana cara membuat kandang kambing yang baik dan sehat.

Model Kandang Kambing

 

Model kandang kambing yang mampu menjaga kebersihan kandang adalah model kandang panggung, kandang panggung mendukung kebersihan kandang karena kotoran dan air seni kambing dapat langusng turun sehingga tidak mengotori atau menggenang di area kambing beraktifitas. Kandang type panggung juga memungkinkan pemiliki ternak bisa dengan mudah membersihkan kandang secara berkala, sehingga kebersihan kandang tetap terjaga. Hal ini akan menekan pertumbuhan jamur dan bibit penyakit.

Desain Tempat Makan Kambing

 

Dari beberapa sumber diperoleh bahwa posisi tempat makanan kambing sebaiknya dibuat lebih tinggi dari posisi kepala kambing saat normal, sehingga memungkinkan kambing makan dengan posisi badan bagian depat lebih tinggi dari badan bagian belakang.

Itulah beberapa kriteria membuat kandang kambing yang sehat dan ideal untuk menunjang keberhasilan beternak kambing. Namun, pembuatan kandang juga harus didukung dengan pembersihan kandang secara berkala dan tentunya cara memilih bibit kambing yang baik memegang peranan penting terhadap keberhasilan beternak.[sfl]

Komentar Anda